
Memang hanya Honda dan AHASSnya yang selalu memberikan sesuatu yang lebih jika memiliki motor Honda. Di bulan November 2025 ini tepatnya dimulai dari tanggal 10-30 November, AHASS se SUMUT kembali menggelar pesta Diskon Jasa Servis dan Part asli Honda yaitu HGP. Promo ini bernama GEBER (Gebyar Bonus November) yang juga sekalian memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 November 2025 ini, dimana khusus untuk anggota TNI/Polri beserta Purnawirawan juga ada Diskon Spesial. Selain itu di November ini juga pada tanggal 25 November 2025 untuk Guru atau Tenaga Pengajar ada juga Diskon Spesial. Jadi bulan November ini benar-benar bulan untuk para Pahlawan. Honda bersama AHASSnya juga ikut mau memberikan sumbangsih bagi kelancaran perawatan motor Honda dengan harga terjangkau yang artinya Honda dan AHASS mau menjadi Pahlawan juga bagi para pemakainya.
Diskon yang diberikan terdiri dari Diskon Khusus Servis Lengkap dan Diskon Part-Part tertentu dari HGP. Untuk diskon Jasa Servis Lengkap diperuntukkan untuk berbagai segment sbb :
- TNI, Polri, Purnawirawan pada tanggal 10 Nov 2025 berhak atas Diskon 20% tanpa minimal transaksi
- Guru, Tenaga Pengajar pada tanggal 25 No 2025 berhak atas Diskon 20% tanpa minimal transaksi
- Untuk di luar TNI, Polri, Purnawirawan, Guru, Tenaga Pengajar berhak atas Diskon 10% dengan minimal transaksi Rp. 250.000 dan jika dilakukan melalui proses BOOKING Servis di Apps Keretaku maka Diskon menjadi 20%
Sedangkan untuk Diskon Part-Part HGP terdiri dari :
- Ban Luar sebesar 12%
- Battery/Aki sebesar 11%
- Saringan Hawa, drive Belt, Busi, Kanvas rem dan Air Radiator sebesar 8%
jadi tunggu apalagi, ayo serbu AHASS-AHASS terdekat atau AHASS langganan anda dan dapatkan beragam Diskon menarik dari Jasa Servis Lengkap sampai Part-Part HGP yang asli dan berkualitas.
